
Data Proyek
- Client : Ibu Christina
- Bangunan : Rumah Tinggal
- Lokasi : Bekasi Jawa Barat
- Fee : Rp 2.500.000,00
Klien kami kali ini bernama Ms Christine, Beliau berasal dari Bekasi, Jawa Barat. Kondisi site merupakan lahan kosong dengan posisi hook dan luas site tersebut yakni 211,31 m².
Sebelumnya denah merupakan desain dari beliau, tetapi beliau bingung dalam menentukan gubahan 3D rumah tersebut. Akhirnya beliau meminta kami tim Viteuxi Architect untuk mendesain 3D rumah beliau. Beliau menginginkan sebuah desain rumah 2 lantai yang unik, yakni perpaduan konsep minimalis dengan konsep fengshui menurut kepercayaan beliau.
Untuk denah beliau menginginkan rumah tinggal dua lantai yang mana tiap lantainya berisi. Lantai 1: teras, ruang tamu, 1 kamar tidur, ruang keluarga yang cukup luas, dapur bersih, gudang serta toilet bersama. Lantai 2 berisi 1 kamar tidur serta 1 kamar tidur utama yang dilengkapi dengan toilet.
Untuk desain fasad sendiri warna bangunan dominan putih dengan kombinasi warna coklat krem, terlihat simpel dan sederhana sesuai dengan permintaan beliau yang menginginkan warna-warna natural dan tidak terlalu kontras.
Bentukan atap yang unik yakni perpaduan atap pelana dengan atap limasan membuat bangunan ini memiliki ciri khas tersendiri dan jika dilihat dari depan menyerupai mahkota.
Kemudian untuk desain teras beliau menginginkan teras dibuat tanpa tiang atau kolom sehingga terkesan melayang dan minimalis.
Untuk konsep bukaan beliau menginginkan rumah dengan banyak jendela yang mana menurut pandangan beliau banyak jendela berarti banyak rezeki. Untuk desain jendela sendiri dia menginginkan jendela yang minimalis atau minim ornamen. Begitu pula dengan desain pintu beliau juga menginginkan desain pintu yang sederhana alias minimalis.
Didalam site terdapat taman atau area hijau dengan vegetasi beragam meliputi tanaman pagar kemudian pohon ketapang kencana sebagai perindang serta tanaman bunga dan bonsai untuk mempercantik rumah.
Sedangkan untuk pagar terdapat tanaman rambat lee kwan yew yang semakin mempercantik tampilan rumah.
Untuk desain pagar beliau menginginkan desain yang minimalis dengan perpaduan material conwood serta besi hollow sebagai rangka utamanya. Perpaduan material conwood serta dinding pagar yang minimalis menambah kesan menyatu dengan rumah selain itu pagar juga terdapat beberapa vegetasi seperti tanaman rambat lee kwan yew dan Bunga yang menambah kesan natural.
Bagi Anda yang tertarik menggunakan jasa desain arsitek online Viteuxi, jangan sungkan untuk menghubungi kami di nomor telepon +62 813 8898 6160 atau menghubungi email kami di viteuxi@gmail.com. Desain minimalis, klasik, mediteran, kontemporer yang kekinian sesuai dengan keinginan Anda pastinya akan kami wujudkan.